Genta Andalas, Berjuang di Tengah Keterbatasan.

Unit Kegiatan Pers Mahasiswa (UKPM) Genta Andalas Universitas Andalas adalah unit kegiatan yang bergerak di bidang penerbitan berita. Genta Andalas berdiri pada tahun 1975 tetapi pada waktu itu masih bersifat unit kegiatan mahasiswa tingkat fakultas, dan belum bernama Genta Andalas.

Genta Andalas resmi berdiri pada tanggal 16 Oktober 1986, dengan Surat Tanda Terbit Nomor 336/Ditjen PPG/STT/ 1986. Tapi sayang sempat tidur panjang hingga pertengahan tahun 1994. Pada tahun 1994, Genta Andalas kembali terbit namun hanya dua edisi tabloid, kemudian tidur panjang lagi karena sistem politik orde baru (orba) yang membungkam suara rakyat hingga ke kampus.

Pada tahun 1998, aktivitas lembaga pers kampus kembali terangsang seiring dengan tuntutan era reformasi total. Genta Andalas pun tak mau tinggal diam. Hal ini terbukti dengan terbitnya kembali karya-karya Genta Andalas dalam bentuk buletin, tabloid, dan terakhir mini tabloid dengan segala keterbatasannya pada waktu itu. Khusus untuk tabloid, hingga Maret 2010, Genta Andalas telah menerbitkan tabloidnya yang ke-34.

Untuk meningkatan kualitas anggota, dilakukan penerbitan rutin hingga mengangkat kegiatan pelatihan jurnalistik dalam skala wilayah, dan juga dilakukan berbagai kegiatan pelatihan dan seminar baik mengenai jurnalistik maupun non-jurnalistik. Tahun 2005, Genta Andalas berhasil melakukan penerbitan untuk event tingkat nasional yaitu Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) dan Universitas Andalas pada waktu itu ditunjuk sebagai tuan rumahnya.

Pada Tahun 2006, Genta Andalas juga mencoba membuat terobosan baru dengan menerbitkan sebuah majalah Edisi I Februari 2006, yang belum pernah dilakukan pada masa sebelumnya bahkan oleh pers kampus lain di Sumatera. Ini merupakan langkah awal dalam penerbitan majalah yang terbit satu kali setahun.

Untuk mempererat hubungan baik sebagai sesama lembaga pers di kampus, Genta Andalas mengadakan silaturrahmi dengan persma dari universitas-universitas lain, seperti Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Hasanuddin Makassar, Universitas Diponegoro, dan Universitas Jambi. Selain itu, Genta juga mengadakan silaturrahmi dengan UKM-UKM di Unand.

Belajar dari pengalaman, Genta Andalas selalu berupaya membuat lompatan-lompatan ke depan. Salah satunya adalah peluncuran website www.gentaandalas.com. Hal ini dimaksudkan agar segenap civitas akademika Unand mendapatkan informasi secara cepat dan update baik info kampus maupun di luar kampus sesuai tuntutan zaman.www.gentaandalas.com

Comments

Popular posts from this blog

PENGERTIAN ANALISIS KEBIJAKAN PUBLIK

Gadih Minang (Sakola atau Balaki?)

TRAGEDI 26 MEI 2011 . ( PART II )